Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Warta » Lestarikan Tradisi Ke-NU-an, INISNU Temanggung Lakukan Ziarah ke Pendiri NU

Lestarikan Tradisi Ke-NU-an, INISNU Temanggung Lakukan Ziarah ke Pendiri NU

  • account_circle Harian NU
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • visibility 2
  • comment 0 komentar


‎Sidoarjo – Selain agenda akademik, rombongan Institut Islam Nahdlatul Ulama (INISNU) Temanggung juga melaksanakan ziarah ke makam para tokoh pendiri dan ulama besar Nahdlatul Ulama sebagai bagian dari pelestarian tradisi dan penguatan spiritualitas.

‎Ziarah dilakukan ke makam Makam Sunan Ampel (Raden Rahmat) di Surabaya, Makam Mbah Shonhaji (Mbah Bolong), dan Makam Mbah Soleh murid Sunan Ampel, pada Selasa malam (13/1/2026), dan dilanjutkan ziarah ke makam pendiri NU dan pahlawan nasional Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy’ari, dan makam pahlawan nasional sekaligus Presiden RI ke-4 KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur), pada Rabu (14/1/2026). Kegiatan ini menjadi rangkaian integral dari kunjungan studi tiru di UNU Sidoarjo.

‎Rektor INISNU Temanggung, Dr. Hamidulloh Ibda, M.Pd., menegaskan bahwa ziarah bukan sekadar tradisi, tetapi juga sarana refleksi nilai dan perjuangan ulama.

‎“Ziarah ini menjadi pengingat bahwa pengembangan perguruan tinggi NU harus selalu berpijak pada sanad keilmuan, spiritualitas, dan perjuangan para pendiri NU,” ungkapnya.

‎Ketua Dewan Pengurus Badan Pelaksana Penyelenggara (BPP) INISNU Temanggung, Drs. H. Nur Makhsun, M.S.I., menambahkan bahwa tradisi ziarah memperkuat karakter dan ideologi kelembagaan.

‎“Kemajuan institusi harus seimbang antara ikhtiar akademik dan spiritual. Inilah ciri khas PTNU yang membedakan kita dengan perguruan tinggi lainnya,” ujarnya.

‎Melalui kegiatan ini, INISNU Temanggung menegaskan komitmennya untuk membangun perguruan tinggi unggul yang tidak hanya kuat secara akademik, tetapi juga kokoh dalam nilai, tradisi, dan keislaman Ahlussunnah Waljamaah Annahdliyah. (*)

  • Penulis: Harian NU

Rekomendasi Untuk Anda

  • SMK NU Entrepreneur Uji Sertifikasi Kompetensi Siswa bersama LSP P2 Ma’arif Jateng

    SMK NU Entrepreneur Uji Sertifikasi Kompetensi Siswa bersama LSP P2 Ma’arif Jateng

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • account_circle Harian NU
    • visibility 467
    • 0Komentar

    Hariannu.com.Tegal – Uji Kompetensi Keahlian (UKK) peserta didik merupakan salah satu kegiatan yang wajib diikuti oleh siswa SMK kelas XII. Selain sebagai kewajiban, kegiatan ini juga memberikan nilai tambah bagi siswa sebagai bekal untuk bersaing di dunia kerja. Dalam hal ini, SMK NU Entrepreneur 01 Lebaksiu Kab. Tegal menggandeng LSP P2 Ma’arif Jateng untuk pelaksanaan […]

  • Festival Rebana Ramaikan Haul KH Abdurrahman bin Yahya dan HUT Ke-93 YAPIM Ngagel

    Festival Rebana Ramaikan Haul KH Abdurrahman bin Yahya dan HUT Ke-93 YAPIM Ngagel

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle Harian NU
    • visibility 227
    • 0Komentar

      hariannu – Festival Rebana dalam rangka Haul ke-103 KH Abdurrahman bin Yahya dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-93 Yayasan Pendidikan Islam Manahijul Huda (YAPIM), digelar di halaman Masjid Baiturrahman, Desa Ngagel, Kecamatan Dukuhseti, pada Selasa (15/7/2025). Kegiatan ini menjadi ajang kompetisi sekaligus silaturahmi antarpeserta. Ketua HUT YAPIM, Ahmad Jami’in, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas […]

  • Alhamdulillah, Dana Bos Madrasah Urung Dipangkas

    Alhamdulillah, Dana Bos Madrasah Urung Dipangkas

    • calendar_month Sab, 15 Mar 2025
    • account_circle Harian NU
    • visibility 234
    • 0Komentar

    Hariannu.com.Semarang – Ketua Ma’arif Jateng, Fakhrudin Karmani menyatakan, dana BOS Madrasah tidak jadi dipotong. “Alhamdulillah, Juknis sudah keluar, BOS tidak jadi dipotong!” tegasnya saat penutupan Diklat Pelatihan Penguatan Kompetensi Kepala Madrasah, di Balai Diklat Keagamaan Semarang, Jumat (14/3/2025). Untuk diketahui, sebelumnya beredar surat dari Kementerian Agama, tentang tindak lanjut efisiensi rekonstruksi belanja Ditjen Pendidikan Islam […]

  • ASWAJA FEST 2025: Lomba Hafalan Bacaan Tahlil dan Tarqiyah MTs/SMP LP Ma’arif NU Kabupaten Temanggung Sukses Digelar

    ASWAJA FEST 2025: Lomba Hafalan Bacaan Tahlil dan Tarqiyah MTs/SMP LP Ma’arif NU Kabupaten Temanggung Sukses Digelar

    • calendar_month Sen, 23 Jun 2025
    • account_circle Harian NU
    • visibility 211
    • 0Komentar

      Temanggung – MTs Integrasi Al Hudlori Kebonsari Temanggung menjadi tuan rumah Lomba Hafalan Bacaan Tahlil dan Tarqiyah tingkat MTs dan SMP di bawah naungan LP Ma’arif NU Kabupaten Temanggung. Kegiatan ini digelar dalam rangka meningkatkan semangat keagamaan serta melestarikan tradisi Islam Ahlussunnah wal Jama’ah an-Nahdliyah di kalangan pelajar. Acara berlangsung pada Kamis, 19 Juni […]

  • Gelar Rakerdin Zona 9, Ma’arif Jateng Tekankan Sinergitas dan Kompetensi

    Gelar Rakerdin Zona 9, Ma’arif Jateng Tekankan Sinergitas dan Kompetensi

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2025
    • account_circle Harian NU
    • visibility 253
    • 0Komentar

    Hariannu.com-Rembang – Bertempat di Gedung Haji Kabupaten Rembang, Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah resmi melakukan Rapat Kerja Dinas (Rakerdin) Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah Zona 9 yang terdiri atas LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Pati, LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Blora, LP. Ma’arif NU PCNU Kabupaten Rembang, dan LP. Ma’arif PCNU […]

  • LP Ma’arif NU Jateng dan BDK Semarang Perkuat Kapasitas Kepala Madrasah

    LP Ma’arif NU Jateng dan BDK Semarang Perkuat Kapasitas Kepala Madrasah

    • calendar_month Jum, 25 Jul 2025
    • account_circle Harian NU
    • visibility 205
    • 0Komentar

        Hariannu.com.Semarang – Ketua Lembaga Pendidikan Ma’arif NU PBNU yang juga menjabat Kepala Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Agama RI, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP., M.T., menyampaikan pentingnya peran kepala madrasah sebagai pemimpin yang cepat dan tanggap dalam berbagai hal. “Kepala madrasah menjadi lokomotif pergerakan yang cepat. Dalam […]

expand_less